Balai Bahasa Kalteng bersama Dikbud Kobar Gelar Festival Seloka Bagi Generasi Muda

Disdikbud Kobar


Festival Seloka tingkat pelajar SMP/MTS dan SMA/MA/SMK se-Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) digelar di halaman Istana Kuning Pangkalan Bun pada Selasa (23/02). Wakil Bupati Ahmadi Riansyah mewakili Bupati Kobar resmi membuka Festival Seloka ini.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra, Dr. Muh Abdul Khak, M.Hum. Festival Seloka Bagi Generasi Muda tahun 2021 merupakan agenda kerja Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Tengah, dalam rangka memperingati Hari Bahasa Ibu Internasional pada tanggal 21 Februari setiap tahunnya. Hal ini merupakan kiasan dari lahir, bahwa penguasaan bahasa seorang anak dimulai dengan perolehan bahasa pertama sejak dari kecil yang disebut bahasa ibu.

"Melalui festival Seloka ini bisa menjadi sarana hiburan di tengah pandemi Covid-19, juga merupakan iklan yang bertujuan untuk menggali kreativitas dan rasa memiliki terhadap budaya daerah atau lokal," kata Ahmadi.

Kegiatan ini dapat menjadi langkah awal bagi Pemkab Kobar dan Pemprov Kalteng untuk melestarikan sastra lisan, yang merupakan khazanah kekayaan suatu daerah. Hal ini penting untuk dijaga dan dilestarikan, jangan sampai hilang dan ditiggalkan masyarakat khususnya genesari muda.

Pemkab Kobar mengapresiasi kepada Balai Bahasa Provinsi Kalteng atas terlaksananya kegiatan ini dan memilih Kobar dari sekian daerah lainnya, meskipun dalam suasana pandemi Covid-19 dan tetap mengacu protokol kesehatan.

"Festival yang dapat mendorong upaya pembangunan budaya bangsa, harus kita lakukan untuk mengangkat harkat dan martabat daerah, sehingga menjadi kebanggaan kita bersama selaku masyarakat Kobar," pungkas Ahmadi.

Dengan adanya kemajuan Seloka juga akan menunjang pariwisata bagi Kobar, karena mungkin wisatawan hanya akan mendengar seloka ketika datang dan singgah ke Kobar, yang tidak ada di daerah lain. (disdikbudkobar)



TOP